Kapolda Sultra: Polairud Profesional dan Efektif Mendukung Pembangunan Ekonomi Maritim Nasional

Kapolda Sultra: Polairud Profesional dan Efektif Mendukung Pembangunan Ekonomi Maritim Nasional

KENDARI_PIKIRANSULTRA.COM-Kapolda Sultra, Irjen Pol. Drs. Teguh Pristiwanto memimpin upacara peringatan HUT Polairud ke-72 di lapangan Apel Presisi institusinya, Senin (05/12/2022). Melalui kesempatan tersebut kapolda menegaskan jika Polairud yang profesional dan efektif mampu mewujudkan pembangunan ekonomi maritim nasional menuju Indonesia tangguh.

“Pemerintah telah memberi dukungan anggaran hingga saat ini tugas polairud semakin kompleks yakni deteksi dini, preventif dan preentif agar penegakkan hukum diwilayah perairan seluruh Indonesia kian efektif,” ujarnya.

Ditambahkan, eksistensi polairud merupakan buah dari kerja keras dari para senior polairud sejak tahun 1950. Diusia Polairud ke-72 saat ini, patroli perbatasan, di selat malaka dan perairan serta ilegal fishing dan lainnya terus dilaksanakan. “Ini momentum evaluasi kinerja polairud,” sarannya.

Ia berharap seluruh personel Polairud di seluruh Indonesia khususnya jajaran Polairud di Polda Sultra agar adar tidak mudah berpuas diri. Mereka ditekankan tetap profesional melaksanakan tugas dengan tulus dan ikhlas untuk menjaga wilayah perairan NKRI.

Pos terkait