Pemda Siapkan Tambat Labuh Perahu Nelayan Lametuna

Pemda Siapkan Tambat Labuh Perahu Nelayan Lametuna

PIKIRANSULTRA.COM_LASUSUA_

PT Monodon Pilar Nusantara kembali membuka tanggul lahan bandara guna mengeluarkan sejumlah perahu nelayan yang tertahan dalam muara sungai desa setempat. Sebagai solusi, pemerintah daerah setempat berjanji membuatkan tambat labuh sebagai tempat perlindungan armada para nelayan dari terpaan gelombang untuk sementara waktu.

Sekda Kolut, Dr. Taufiq S. menjelaskan, pemda, nelayan maupun pihak PT Monodon Pilar Nusantara telah melakukan pertemuan lanjutan membahas hal tersebut. Perusahaan telah membuka tanggul yang ditutup sebelumnya dan mengeluarkan perahu para nelayan yang terjebak di dalamnya. “Semua perahu nelayan dipindahkan ke utara area bandara,” ujarnya, Sabtu (20/11/2021).

Pasca dialihkan, pemda, pemdes, camat dan pihak kontraktor diberi syarat agar membuatkan pemecah di area tambat labuh yang disepakati. Mereka berbagi peran termasuk pelibatan para nelayan untuk merealisasikan fasilitas pendukungnya. “Pemda siapkan dump truck dan bahan bakar. Kontraktor siapkan alat berat dan camat, pemdes dan nelayan bergotong royong meyiapkan segala keperluan yang dibutuhkan,”paparnya.

Kata Taupiq, melalui dinas perikanan, proposal pembuatan tambat labuh permanen telah diajukan ke pemprov dalam hal ini Dinas Perikanan dan Bappeda Sultra. “Saya pikir kita perlu saling memahami kepentingan daerah khususnya terkait proyek bandara sehingga pembangunannya berjalan dan tuntas sesuai target,” tutupnya. (HR)

Pos terkait