Sebuah mobil Toyota Calya dengan nomor polisi (nopol) DD 1565 LG hitam asal Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan alami kecelakaan di Kabupaten Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara, Rabu (11/1/2023). Kendaraan yang dikemudi Andi Syahril (25), warga Desa Damai, Kecamatan Tanralili itu terperosok masuk parit.
Kasat Lantas Polres Kolut, Iptu Deda Wijaya menjelaskan, mobil tersebut alami kecelakaan di jalan Trans Sulawesi Desa Lawadia, Kecamatan Kodeoha pukul 09.00 Wita. “Melaju lurus di jalur menikung dan menabrak sejumlah pohon pisang warga,” ujarnya.
Beruntung, kecelakaan tersebut tidak menimbulkan luka bagi sopir dan penumpangnya. Kendaraan itu kemudian dievakuasi dan hanya mengalami ringsek pada bagian depan.
Kasat menghimbau bagi para pengguna jalan agar meningkatkan kehati-hatiannya saat melintas di Kolut karena daerah tersebut rawan kecelakaan. (Ref)