Lakukan pemberdayaan pengusaha lokal, IPPMATA apresiasi kinerja PT. Bumi Konawe Minerina

Lakukan pemberdayaan pengusaha lokal, IPPMATA apresiasi kinerja PT. Bumi Konawe Minerina

PIKIRANSULTRA.COM_KONUT- Konawe Utara (Konut) memiliki sumber daya yang melimpah ruah salah satunya berada di Desa Tapunggaya Dan Tapuemea.

Dengan hasil alam yang dimiliki daerah ini, membuat para investor berlombah untuk merauk sumber daya alam yang terkandum di dalamnya.

Salah satu perusahan yang memberikan manfaat dari pemanfaatan hasil alam tersebut yakni PT. Bumi Konawe Minerina (BKM).

Melihat hal itu Ketua IPPMATA, Jery Novriwansyah, mengapresiasi kehadiran PT. Bumi Konawe Minerina yang telah membantu menggerakkan roda perekonomian masyarakat Desa Tapunggaya.

Kata Jery, tenaga kerja perusahaan BKM di isi putra daerah setempat.

“Sebagai masyarakat Tapunggaya sekaligus mahasiswa Desa Tapunggaya tentu akan mendukung keberlanjutan eksplorasi perusahaan PT. Bumi Konawe Minerina karena kehadiran perusahaan ini telah memberikan imbas positif bagi masyarakat sekitar,”pungkasnya.

Lebih lanjut, menjelaskan bahwa PT.BKM
menyerap tenaga kerja lokal dan membuka potensi ekonomi lain, seperti perusahan bongkar muat (PBM), pemberdayaan warung makan dalam hal ini ketring dan lain sebagainya.

“Ini tentu sangat baik dan sangat mendukung upaya mewujudkan ekonomi stabil di Desa Tapunggaya menekan angka pengangguran dan mengurangi angka kemiskinan,” jelasnya.

Ia berharap, hubungan dan kerja sama terhadap perusahan dan masyarakat setempat serta pengusaha yang berada di desa Tapunggaya Dan Tapuemea tetap terjalin baik.

Pos terkait