PT CSM Dongkrak Produksi Nikel 2023

PT CSM Dongkrak Produksi Nikel 2023

PIKIRANSULTRA.COM- PT Citra Silika Mallawa (CSM) berupaya mendongkrak jumlah produksi nikel yang bakal diwujudkan tahun ini. Perusahaan tersebut optimis bisa merealisasikan target sesuai Rencana Kerja dan Anggaran Biaya (RKAB) yang disetujui pemerintah.

Direktur PT CSM, Syamsul Alam Paddo mengatakan, pihaknya berupaya memacu target produksi tahun ini karena target 2022 sebelumnya meleset. Hal itu dikemukakan karena faktor cuaca hingga menghambat aktifitas karyawan di lapangan. “Akibat curah hujan tinggi dan berkepanjangan,” ujarnya, Minggu (1/1/2023).

Bacaan Lainnya

Target produksi yang sebelumnya PT CSM patok namun tidak tercapai yakni diangka tiga juta matrick ton. Pihaknya berupaya mendongkrak hasil yang lebih maksimal tahun ini. “RKAB-nya sementara kami tunggu. Sementara proses,” katanya.

Meski demikian, dirinya mengapresiasi kinerja para karyawannya karena PT CSM telah berada dalam lingkaran sepuluh besar dalam hal hasil produksi nikel saat ini. Ia menghimbau kepada seluruh karyawannya bersatu dalam menggapai target yang dibidiknya tahun ini.

Pos terkait