Pelayanan Publik Kolaka Utara Paling Inovatif dan Terbaik di Sultra, Menpan-RB Ganjar Penghargaan

Pelayanan Publik Kolaka Utara Paling Inovatif dan Terbaik di Sultra, Menpan-RB Ganjar Penghargaan

PIKIRANSULTRA.COM-Inovasi layanan publik di bidang kependudukan dan pencatatan sipil di Kabupaten Kolaka Utara diklaim terbaik di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra). Usai mendapat penghargaan dari Dirjen Dukcapil Kemendagri RI, giliran Menpan-RB beri apresiasi.

Inovasi yang mengantarkan Kolut ke kencah nasional pada lomba Kompetisi Pelayanan Publik (KIPP) tersebut yakni Sistem Layanan Adminduk Kolaka Utara, Online, Offline dan Terintegrasi (Silaku O2T). Penghargaan diberikan langsung oleh Menteri PAN-RB, Azwar Anas kepada Pj Bupati Kolut, Parinringi di salah satu hotel di Jakarta, Selasa (6/12/2022).

Kepala Disdukcapil Kolut, Buhari menerangkan, inovasinya dikompetisikan bersama 3.000 peserta dari seluruh Indonesia. Silaku O2T berhasil bertahan bersama dua kabupaten dari provinsi lain dan menempati posisi Top 45 bersama Kabupaten Kepulauan Anambas (Kepri) dan Kota Surakarta (Jateng).

Terkait Silaku O2T, Buhari menerangkan jika masyarakat dalam mengurus dokumen adminduk cukup dari rumah atau ke kantor desa. Semua layanan tanpa biaya dan berkasnya dijemput-antar oleh jasa kurir yang menjadi mitra instansinya. “Biaya kami tanggung. Pelayanan terbuka setiap hari termasuk Sabtu, Minggu dan hari libur nasional,”bebernya, Rabu (7/12/2022).

Selain stand by di kantor, pihaknya jemput bola hingga ke pelosok desa untuk melayani lansia, masyarakat yang sakit keras, disabilitasdan ODGJ. Yang spesial kata Buhari yakni Layanan Kado Three In One untuk Ibu dan Anak (La Katrine Bunda).

Ibu yang baru dilahirkan dikunjungi di RS guna dilayani pembuatan Akta Kelahiran, KIA dan KK sekaligus. “Pas lahir anaknya langsung miliki Akta untuk mereka bawa pulang ke rumah. Ini kado dari kami,” pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, penghargaan pertama diberikan Dirjen Dukcapil Kemendagri RI pada 2021. Intansi tersebut dilabeli dirjen sebagai Dukcapil Paling inovatif di Sultra. (Js)

Pos terkait